PENGADILAN AGAMA SENTANI MENGIKUTI HALAL BIHALAL KELUARGA BESAR PENGADILAN TINGGI AGAMA JAYAPURA
PENGADILAN AGAMA SENTANI MENGIKUTI HALAL BIHALAL KELUARGA BESAR PENGADILAN TINGGI AGAMA JAYAPURA
Selasa, 10 Mei 2023 bertempat diruang Media Center, Pegawai Pengadilan Agama Sentani mengikuti acara halal bihalal yang diadakan oleh Pengadilan Tinggi Agama Jayapura secara during, acara ini turut diikuti oleh seluruh satuan kerja yang berada diwilayah Pengadilan Tinggi Agama Jayapura. Acara bertujuan untuk memupuk rasa persaudaraan antara Pengadilan Agama.
Dalam Sambutannya Ketua Pengadilan Tinggi Agama Jayapura bapak Dr. H. Yusuf Buchori, S.H., M.S.I, selain menyampaikan ucapan selamat hari raya idul fitri juga turut menyampaikan apresiasinya terhadap satuan kerja yang berhasil masuk dalam tahap evaluasi untuk pengusulan Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM), dimana Pengadilan Agama Sentani menjadi satu-satunya satuan kerja yang berada diwilayah Papua yang berhasil masuk dalam tahap evaluasi untuk pengusulan WBBM.
Tak lupa beliau juga menyampaikan selamat kepada Pengadilan Agama Sentani atas pencapaiannya pada penilaian triwulan pertama yang berhasil masuk lima besar nasional, “ saya melihat Pengadilan Agama Sentani sangat aktif dalam membuat kegiatan yang mununjang peningkatan satuan kerjanya, semoga kedepannya bisa terus aktif dan satuan kerja lain bisa mencontoh hal tersebut”, tuturnya.